Membuat website gratis dengan JOOMLA
Baiklah, tutorial ini khusus saya buat untuk pembaca yang ingin membuat website dengan Joomla secara online tapi Gratis. Kenapa Gratis? Yup… kita tidak dipungut biaya disini dan hasilnya juga lumayan walaupun ada iklan sedikit. Penyedia domain dan hosting yang gratis dan menyertakan CPanel yang ada menu fantasticonya ada beberapa tapi yang saya pake disini adalah www.phpnet.us
Baiklah tanpa panjang lebar silahkan baca cara membuat website berikut:
- Masuk ke web www.phpnet.us akan tampil seperti gambar berikut:
- Klik menu Sign up for free hosting, akan muncul tampilan seperti berikut ini, isikan datanya lalu klik Register:
- Jika berhasil akan muncul tampilan berikut, klik Click Me To Continue.
- Akan keluar menu berikut, isikan key words nya, klik register.
- Jika berhasil maka akan keluar menu berikut ini.
- Setelah ini kita cek email kita untuk mengaktifkannya. Gambar berikut email yang diterima dari phpnet.us klik link untuk mengaktifkannya.
- Jika sudah diaktifkan maka kita bisa membuka domain web kita. Gambar berikut menunjukan bahwa account kita sudah aktif, bisa di buka dialamat website nya www.lindagumanti.phpnet.us
Gambar berikut menu untuk login ke CPanel, masukan usernamenya(akan di kasih username lewat email). Masukan username yang sudah kita dapat di email kita lalu klik Login. - Berikut gambar dari CPanel yang ada pada www.phpnet.us
- OK dari sini kita bisa menginstal Joomla, tapi sebelum kita install joomla kita harus membuat database dulu. Dari CPanel ini klik menu MySql Database
- Dari gambar diatas klik Menu MySql databse, akan tampil gambar berikut ini.
- Masukan Database Name, lalu klik Create Database.
- Jika keluar menu berikut ini berarti database yang kita buat sudah berhasil, Nama databasenya adalah pn_3361304_linda
- Baik sampai disini kita sudah berhasil membuat databse, langkah selanjutnya adalah menginstal joomla ke domain kita. Kik menu Control Panel lalu pilih Software/service, Klik Fantastico type Installer
- Dari menu di bawah ini klik proceed untuk melanjutkannya.
- Akan tampil menu instalasi website kita seperti gambar berikut ini.
- Karena kita ingin menginstal joomla maka pilih menu Joomla, Klik Instal Now
- Akan muncul menu di bawah ini. Klik Complete Install untuk melanjutkannya.
- Jika tampil gambar berikut ini, proses instalasi Joomla sudah selesai.
- Untuk melihat web nya buka web kita di www.lindagumanti.phpnet.us hasilnya akan tampak seperti gambar berikut.
Sangat Mudah bukan? Kita bisa membuat website dengan Joomla secara gratis tanpa bayar sepeserpun. Silahkan dicoba, semoga tutorial ini bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar